Babinsa Pasar Ikuti Zoom Meeting Penanganan Kemiskinan Ekstrim 

JAMBI.PILARDAERAH.COM — Kodim 0415/Jambi Babinsa Koramil 415-12/Pasar hadiri acara Zoom Meeting rapat koordinasi Pendataan Masyarakat Miskin Ekstrem di Kota Jambi, Jumat 24 Feb 2023 yang digelar di Aula Orang Kayo Hitam Kecamatan Pasar Kota Jambi.

Kegiatan Zoom Meeting ini dimulai Pukul, 20.00 Wib yang dipimpin langsung oleh Walikota Jambi DR.H. Syarif Fasha ME.

Acara Zoom Meeting ini menggandeng BUMN dan Dinas Sosial untuk membantu menurunkan kemiskinan khususnya kemiskinan ekstrem berdasarkan Instruksi Presiden No 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem.

Adapun yang hadir dalam kegiatan ini Lurah dan RT sekecamatan Pasar, Babinsa Koramil 415-12/Pasar dan Bhabinkamtibmas, serta Ketua LPM dan Forum Rt. menurut Bank Dunia dan PBB bahwa kemiskinan ekstrem setara dengan USD 1.9 PPP (Purehasing Power Parity) pada tahun 2021 setara dengan Rp.10.739/Kapita/hari.

“Guna mendapatkan data yang valid maka perlu mengoptimalkan peran dari Ketua RT dan Kelurahan serta dukungan dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat dalam pendataan maupun verifikasi dan validasi data,” ujar Babinsa.

Komentar