Tradisi Sambut Kedatangan Penumpang Perdana Diawal Tahun 2023, Siswanto: Ini yang Pertama di Bandara Indonesia 

JAMBI.PILARDAERAH.COM — Memasuki awal tahun 2023, PT Angkasa Pura II KC Bandara Sultan Thaha Jambi sebagai pengelola Bandara Sultan Thaha mengadakan penyambutan penumpang perdana.

Tidak hanya itu, kapten pesawat, cockpit termasuk pramugari disambut tarian selamat datang di jalur kedatangan.

Tidak hanya itu, mereka juga diberikan selendang, lacak dan tengkuluk oleh Gubernur Jambi Al Haris, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono.

Eksekutif General Manager EGM Bandara Sultan Thaha Jambi Siswanto mengatakan penyambutan kedatangan penumpang di awal tahun baru ini sudah merupakan tradisi yang dilakukan pihak bandara selama ini.

“Tahun lalu yang ikut menyambut Pak Gubernur dan Wali Kota Jambi, saat ini ikut serta Kapolda Jambi dan Danrem,” ungkapnya, Minggu (1/1/2023).

Menurutnya, dengan adanya perhatian dari Forkompimda dan pengelola bandara ini, menunjukkan adanya perhatian terhadap para penumpang yang datang ke Jambi.

“Bahwa antara pihak Bandara Jambi dengan pemerintah daerah tetap komitmen dan konsen bagaimana melayani masyarakat dengan baik. Tradisi ini adalah pertamanya yang ada di bandara di Indonesia,” tandas Siswanto.

Disamping itu, lanjutnya, ini menunjukkan adanya jaminan keamanan dan kenyamanan di suatu daerah.

Menurutnya, awal tahun 2023 ini yang pertama mendarat adalah pesawat Garuda GA 126 dengan jumlah penumpang 75 orang.

“Kapten pesawatnya bernama Suhardiman Prabowo, Cockpit Bryan Taufiqurachman Adi dengan pramugari Irma Amelia dan Yohana Agustin Kaseger,” tuturnya.

Sementara dua penumpang yang beruntung disambut Gubernur Jambi, yakni Ismanto dan Erni Sabella.

Sedangkan penumpang yang datang tidak hanya dari Jambi, tapi juga dari luar Kota Jambi.

Komentar