Perayaan Cap Go Meh, Anggota DPRD Kota Jambi: Umat Beragama di Jambi Selalu Menjaga Toleransi 

JAMBI.PILARDAERAH.COM — Anggota DPRD dari Partai Perindo Kota Jambi, Effendi Alung menghadiri perayaan Cap Go Meh 2025 di Kelenteng Hok Kheng Tong di kawasan Talangjauh, Jelutung, Kota Jambi.

Ribuan umat Konghucu yang ada di Kota Jambi tampak memadati kelenteng yang dipenuh ornanen warna merah menyala. Tidak hanya orang tua, pemuda hingga remaja dan anak-anak ikut bersuka ria merayakan hari ke 15 Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.

Tidak hanya itu, acara lebih meriah lagi dengan kehadiran artis dari Pulau Batam dan Bengkalis yang ikut memeriahkan. Berdasarkan perhitungan astrologi Cina, tahun ini merupakan Tahun Ular Kayu.

Menurut Anggota DPRD Kota Jambi dari Partai Perindo, Effendi Alung perayaan Cap Go Meh 2025 cukup meriah dari tahun sebelumnya.

“Saya menilai umat beragama di Kota Jambi sangat menjaga toleransi,” ungkapnya, Rabu (12/2/2025).

Dirinya juga berterima kasih kepada Pemerintah Kota Jambi yang ikut serta dalam mensukseskan perayaan Cap Go Meh ini.

“Saya berharap Pemerintah Kota Jambi bisa melaksanakan perayaan Cap Go Meh setiap tahunnya, karena tradisi Cap Go Meh harus tetap dilestarikan,” tutur Alung.

Kedepannya, imbuh dia, perayaan Cap Go Meh bisa disatukan di satu kelenteng dan tidak terpisah-pisah.

“Semoga Imlek tahun ini masyarakat Kota Jambi diberikan kemakmuran, kesejahteraan, kesehatan serta selalu rukun dan damai,” harap Alung.

Salah seorang panitia, Ationg menambahkan, perayaan Cap Go Meh tahun 2025 seluruh umat manusia semakin sukses selalu.

Komentar