JAMBI.PILARDAERAH.COM – Demi keamanan semua warga masyarakat khususnya pengguna jalan umum, Serma Zaro’i Babinsa Kelurahan Beringin, Koramil 415-12/Psr bersama warga binaan di RT 05 menimbun jalan sepanjang 30 Meter.
Penimbunan jalan itu dilakukan lantaran rusak dikarenakan terkikisnya air hujan dan kondsi tanah yang labil.
Babinsa Kelurahan Beringin, Serma Zaro’i, menjelaskan, kegiatan ini merupakan tugas dan tanggung jawab bersama, khususnya warga sekitar, untuk melaksanakan kerja bakti, semua ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap akses jalan dan keamanan pengguna jalan.
Dia berharap, dengan kegiatan ini dapat menahan kerusakan secara terus menerus dari banyaknya jalan yang rusak dan berlubang akibat terkikis air hujan, dengan tujuan kegiatan kerja bakti ini dilakukan untuk menjaga keamanan pengendara maupun pengguna jalan lainnya.
“Karya Bakti yang dilakukan tersebut merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membantu kesulitan-kesulitan rakyat sehingga dapat membantu masyarakat menikmati akses jalan yang lebih baik,” pungkasnya.
Komentar